Diskominfo Kabupaten Sinjai Bersiap Luncurkan Aplikasi Big Data


Big Data New

Big Data

Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian (Diskominfo) Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan bersiap untuk meluncurkan aplikasi big data BigBox. Peluncuran aplikasi ini dalam upaya mendukung penyelenggaraan pemerintah berbasis digital.

Kepastian dari peluncuran aplikasi layanan big data dari BigBox yang didukung PT Telkom Indonesia Tbk sendiri disampaikan oleh Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Sinjai, Dr. Mansyur di hadapan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa saat presentasi awal laporan evaluasi Satu Data di Kabupaten Sinjai, Selasa (24/1/2023).

“Kami akan meluncurkan aplikasi BigBox ini pada bulan Februari minggu kedua, sekaligus sebagai pengukuhan Forum Satu Data Indonesia tingkat Kabupaten Sinjai,” ungkap Dr. Mansyur dalam paparannya.

Mansyur pun mengungkapkan bahwa uji coba aplikasi BigBox telah dinyatakan rampung, dan berdasarkan kesepakatan, pihak Telkom Indonesia akan menyerahkan user kepada Diskominfo Sinjai sebagai pengelola data statistik sektoral.

Selanjutnya, akan dilakukan pemasukan atau entry data yang sebelumnya diawali dengan pendampingan serta bimbingan teknis yang dilakukan pihak Telkom Indonesia kepada pegawai Diskominfo Sinjai.

Sementara Fahmi Khoirul selaku perwakilan dari PT Telkom Indonesia Tbk menyampaikan terima kasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Sinjai, karena telah mempercayai Telkom Indonesia sebagai penyedia layanan digital Satu Data melalui BigBox.

“Satu Data yang dimiliki PT Telkom Indonesia Tbk sudah mengacu pada Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia, di mana pemanfaatan data tersebut tidak hanya untuk publik masyarakat tetapi juga untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan, serta evaluasi kebijakan pimpinan daerah,” jelas Fahmi.

Fahmi pun mengungkapkan bahwa data tersebut nantinya akan menjadi satu pintu, dengan data yang akurat, terpadu, serta mutakhir untuk dapat dengan mudah diakses oleh masyarakat tanpa ada hambatan berarti.

Bagikan artikel ini

Berlangganan

Berlangganan newsletter kami dan dapatkan informasi terbaru.

Video Terkait